visi

Barangsiapa yang mengerjakan amal saleh, baik laki-laki maupun perempuan dalam Keadaan beriman, maka sesungguhnya akan Kami berikan kepadanya kehidupan yang baik dan sesungguhnya akan Kami beri Balasan kepada mereka dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan (QS An Nahl [16]:97).



Friday, January 6, 2012

Keburukan Kaum Munafiqin .

(02/02)

Shahabatku ..

Kemunafiqan bisa terjadi pd diri manusia disebabkan krn terlalu terpukaunya manusia dg keindahan dunia, shg Dunia telah menghijabnya dari kebenaran yg datangnya dari Allah SWT.

Demi mendapatkan dunia, munafiqin akan melakukan apa saja walaupun hrs berpura2 jadi umat Islam padahal di dlm hatinya tdk ada keyakinan thd agama Islam bahkan sebaliknya.

Shahabatku ..

Allah SWT membongkar keburukan munafiqin dalam Al-Quran di berbagai surat, bahkan surat At-Taubah disebut Surat Al-Fadhihah karena surat itu isinya membongkar keburukan munafiqin. Keburukan munafiqin di antaranya:

1. Tidak ikut berjihad, mereka lebih mementingkan dunia (lihat At-Taubah: 86-87).
2. Mengadu domba, marah, dan memfitnah (lihat At-Taubah: 47-48).
3. Mencela sistem Rasulullah dalam pembagian harta, mereka rela dan marah tergantung kepentingan dunia mereka. (lihat At-Taubah: 58).
4. Menyakiti Rasulullah SAW (lihat At-Taubah: 61).
5. Minta maaf atau keridhaan Rasulullah dengan sumpah palsu, padahal Allah dan Rasul-Nya itu yang lebih patut untuk mereka cari keridhaannya. (lihat At-Taubah: 62).
6. Memerintahkan kemunkaran dan mencegah kebaikan, serta pelit berinfaq di jalan Allah. (lihat At-Taubah: 67).
7. Mengingkari janji (lihat At-Taubah 75-77).
8. Mencela dan mencibir Mukminin dalam segala hal (lihat At-Taubah: 79).
9. Memandang berinfaq itu suatu bentuk yang merugikan, dan mereka menunggu-nunggu datangnya marabahaya atas mukminin. (lihat At-Taubah: 98).
10. Al-Quran tidak menambah pada mereka kecuali hanya menambah kekafiran di atas kekafiran yang telah ada pada mereka. (lihat At-Taubah: 124-125).
11. Berpaling dan lari dari kebenaran. (lihat At-Taubah: 127).

Ya Robb .. jauhkanlah kami dari sifat dan perilaku orang-orang Munafiq ... Aamiin

¤alifudin¤

No comments:

Post a Comment